Cara Membuat Website dan Blog Gratis dengan Mudah

Pertama-tama, kamu perlu menentukan CMS tempat kamu akan mengelola blog tersebut. Disini ada 2 rekomendasi untuk kamu, yaitu Blogger dan WordPress. Silahkan pilih salah satu kemudian klik:
  1. Blogger (Blogspot)
  2. WordPress

Sudah siapkah kamu memiliki blog dan mengelolanya menjadi sebuah blog yang berkualitas. Kalau sudah, berikut langkah-langkah mudah yang dapat kamu lakukan untuk membuat sebuah atau beberapa blog. Silahkan disimak.
Pertama-tama kamu harus memenuhi syarat untuk mendaftar di Blogger atau WordPress, yaitu:

  1. kamu harus memiliki koneksi ke internet.

  2. Usahakan melalui PC (personal computer).

  3. Memiliki akun “Google Mail” atau "Gmail".


Sebelum kamu membuat blog, coba pertimbangkan saran-saran dibawah ini.

  1. Baiknya tidak menggunakan email pribadi. Artinya memisahkan akun email pribadi dengan akun gmail untuk blog. Untuk beberapa alasan, jika kamu hanya memiliki satu akun gmail, dan merupakan akun gmail  pribadi, tidak ada salahnya kamu membuat akun baru khusus untuk blog kamu.

  2. Baiknya kamu telah menentukan tema yang tepat untuk blog kamu. Artinya kamu sudah tahu apa saja yang akan kamu bahas pada blog kamu. Usahakan 1 blog memiliki 1 tema utama. Misalnya, gadget, artinya hal utama yang akan kamu bahas pada blog kamu adalah semua hal yang berkaitan dengan gadget.

  3. Usahakan kamu sudah memiliki  beberapa artikel berkualitas hasil tulisan kamu untuk dipublikasikan di blog yang akan kamu buat nanti.

  4. Coba jawab pertanyaan sederhana ini. Apa tujuan kamu membuat blog? Apakah untuk berbagi informasi dan pengetahuan atau untuk bisnis atau untuk mendapatkan uang?.

  5. Tentukan judul dan alamat blog kamu dan juga alternatifnya. Misalnya, judul blog yang akan ada buat adalah gadget, lalu kamu memilih tema dan judulnya “gadget”. Lalu menentukan alamat blognya, misalnya “gadgeterbaru1(.)blogspot.com’, dan alternatif lainnya adalah “gadgeterkeren2(.)blogspot.com" atau "gadgeterpopuler3(.)blogspot.com”.


Jika semua itu telah terpenuhi, berikut langkah-langkah untuk membuat blog tersebut.

Buat Blog di Blogger


Blogger adalah aplikasi sumber terbuka (open source) yang telah diakuisisi oleh Google pada tahun 2003 silam. Semua layanan yang tersedia di CMS blogger dapat digunakan secara gratis. CMS ini akan memudahkan kamu dalam membangun sebuah situs blog. Karena memang di sini kamu tidak perlu melakukan banyak pengaturan atau konfigurasi yang rumit serta kamu juga tidak perlu paham tentang bahasa program, baik CSS, PHP, Script dan bahasa program yang menyertainya. Alamat yang akan kamu dapatkan ketika menggunakan Bloger adalah seperti ini: https:// namakamu.blogspot.co.id.

  1. Silahkan masuk ke www.blogger.com/home.

  2. Silahkan tuliskan gmail dan password kamu. Lalu klik “log in” atau “masuk”.

  3. Langkah selanjutnya, klik tulisan “blog baru”.


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan Wordpress 
  1. langkah selanjutnya adalah membuat judul blog, memilih alamat blog, dan memilih template. Perhatikan gambar berikut.


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan Wordpress
Keterangan:

  • judul : silahkan tulis dengan judul blog yang kamu inginkan dan telah kamu tentukan sebelumnya. Ada baiknya judul blog yang kamu buat sesuai dengan tema blog yang akan kamu kelola dan alamat blog kamu. Misalnya kamu ingin membuat blog dengan tema “gadget”, pilihlah judul yang sesuai dengan tema smartphone tersebut, misalnya “gadget terbaru”

  • alamat : tulis dengan alamat blog yang kamu inginkan dan telah kamu tentukan sebelumnya. Sebaiknya buat alamat yang sesuai dengan tema blog kamu. Misalnya tema blog yang akan kamu buat adalah“gadget” maka buat alamat yang sesuai dengan tema tersebut, misalnya “gadgeterbaru.blogspot.com”.

  • template : untuk langkah pertama, klik template sederhana. Nanti kamu bisa menggantinya dengan template lain yang lebih baik.

  1. Lalu klik “ok”.

  2. Selesai.
    Sekarang kamu telah memiliki 1 blog. 1 akun gmail bisa untuk membuat beberapa (banyak) blog. Tapi saran saya, 1 akun gmail untuk satu blog saja.


Melakukan Pengaturan Dasar Pada Blog


Sekarang lakukan sedikit pengaturan pada blog baru kamu. Silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini.

Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress

  1. klik setelan. Perhatikan gambar.

  2. pada bagian deskripsi, klik “edit”. Sekarang tulis deskripsi tentang blog kamu. Misalnya “informasi seputar gadget terbaru dan populer”. Perhatikan gambar di atas.

  3. klik simpan


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress

  1. sekarang klik menu “preferensi penelusuran”. Perhatikan gambar dibawah.

  2. pada deskripsi tag meta, klik “edit”. Sekarang tulis deskripsi meta tag blog kamu disana. Misalnya “Blog tentang informasi gadget terbaru dan populer”.

  3. klik simpan


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress

  1. pada bagian “pesan khusus untuk laman tidak ditemukan" lalu klik “edit”. Sekarang tuliskan pesan untuk laman yang tidak ditemukan. Misalnya “maaf halaman yang kamu tuju dalam perbaikan”.

  2. klik simpan

  3. sekarang beralih ke menu “lainnya”.

  4. pada bagian “aktifkan tautan judul dan tautan lampiran” klik tulisan “tidak” lalu pilih “ya”.


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress
11 klik simpan pada bagian pojok kanan atas desktop.
12. selesai untuk pengaturan dasar pada blog kamu.

Sekarang kita akan mengatur tata letak blog dan menambahkan widget-widget penting untuk blog. Berikut langkah-langkahnya, silahkan disimak.

Menambahkan Gadget Melalui Tata Letak


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress

  1. klik menu “tata letak”.

  2. pada bagian sidebar-right, klik “tambahkan gadget”.


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress

  1. geser kursor ke bawah temukan “profil saya”. Klik tanda tambah.

  2. klik simpan.

  3. sekarang klik kembali “tambahkan gadget".


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress

  1. gulir kebawah, temukan widget “entry populer”. Klik tanda tambah.

  2. klik simpan.

  3. Klik "tambahkan gadget" kembali.

  4. Lakukan seperti itu seterusnya. Tambahkan gadget "label, arsip blog, dan penelusuran khusus".

  5. klik simpan.
    Untuk awal mungkin widget tersebut sudah cukup untuk blog baru kamu. Sekarang mengatur tata letak widget tersebut. lakukan langkah berikut.

  6. letakkan kursor tepat di atas widget tersebut, hingga kursor berubah tanda.


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress

  1. klik dan tahan, lalu geser.

  2. silahkan tentukan letak widget tersebut sesuai dengan keinginan kamu.

  3. jangan lupa klik simpan (di pojok kanan atas dekstop).


Langkah selanjutnya adalah belajar membuat post dan mempublikasikannya di blog. Berikut langkah-langkahnya, silahkan di simak.

Membuat Artikel Dan Publikasi Postingan


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress

  1. klik "entry baru". Perhatikan gambar.

  2. silahkan tulis judul artikel yang akan kamu publikasikan.

  3. Tulis artikel. Jika kamu sudah memiliki artikel silahkan copy-paste saja artikel tersebut ke bagian isi post.


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress

  1. tambahkan "label". Lihat bagian kanan kamu, klik label, lalu tulis label yang kamu inginkan. Pisahkan dengan “koma” bila lebih dari satu.

  2. sekarang tambahkan deskripsi tentang artikel kamu tersebut. silahkan lihat bagian kanan. Tuliskan deskripsi singkat tentang artikel kamu.

  3. jika sudah, klik “perbarui".

  4. Sekarang coba lihat artikel yang telah kamu publikasikan tersebut. silahkan klik lihat.


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress

  1. selesai..

Buat Blog Gratis di WordPress


Sebelum kita melanjutkan pembahasan cara membuat blog gratis di WordPress, apakah kamu sudah tahu bahwa WordPress terbagi menjadi dua alamat? Ok, jika kamu belum tahu, terlebih dahulu kamu perlu tahu bahwa selaku Content Management System (CMS) yang open source (sumber terbuka), WordPress menyediakan dua alamat yang berbeda, yaitu WordPress.com dan WordPress.org. Lalu apa perbedaannya antara satu dengan yang lainnya?

WordPress.com merupakan CMS atau aplikasi sumber terbuka yang didirikan oleh perusahaan Automattic sebagai blog engine (mesin blog). Hampir sama dengan blogger, untuk membuat blog di situs layanan ini tidaklah begitu sulit. Kamu tidak perlu melakukan instalasi dan konfigurasi yang rumit untuk memulai. Oleh karena itu CMS ini sangat cocok untuk pengguna yang hanya ingin membuat blog pribadi secara cepat dan punya alamat website. Alamat blog yang akan kamu dapatkan akan menjadi seperti ini: https://contoh.WordPress.com.

Sedangkan WordPress.org adalah wilayah developer (pengembang), sehingga kamu dapat mengelola seluruh konfigurasi pada setiap bagiannya. Kamu dapat melakukan instalasi plugin dan mengubah bentuk tampilan situs sesuai dengan keinginanmu secara leluasa. Artinya kamu bisa melakukan apapun yang kamu inginkan terhadap situsmu dengan syarat kamu menguasai PHP, CSS dan skrip lain yang menyertainya. CMS ini sangat cocok untuk pengguna yang ingin memodifikasi situs mereka menurut kebutuhan sendiri atau ingin membuat blog menggunakan alamat dan server sendiri. Oleh karena itu jika kamu ingin membuat situs komersial atau Online Shop, CMS ini lebih cocok dari pada WordPress.com.

Tapi pada halaman ini kita tidak akan membahas tentang cara membuat blog atau website pada WordPress.org, melainkan yang versi gratis di WordPress.com. Jika kamu memang ingin membangun situs yang terlihat lebih profesional dan keluasaan dalam mengembangkannya sesuai keinginanmu, tutorial lengkapnya dapat kamu lihat di Tutorial WordPress Hostinger.

Berikut langkah-langkah membuat blog gratis di WordPress.com:

1. Langkah Pertama, Kunjungi Situs WordPress Resmi


Silahkan klik link berikut: https://WordPress.com/

Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress
Nah nanti, kamu akan diarahkan ke sebuah halaman seperti gambar di bawah ini:

2. Kemudian Klik "Create Website".


Sekarang, kamu perlu menentukan kategori website yang akan kamu buat. Misalnya, kamu pengen bikin website tentang musik, maka kamu pilih "Arts & Entertainment". Lalu kemudian kamu akan diminta untuk memilih Sub-Kategori website yang bakalan kamu bangun, Sebagai contoh kamu pengen bikin website musik, maka pilih "Music".

3. Menentukan Desain Website Yang Diinginkan


Ini adalah dimana kamu perlu memilih desain website yang paling cocok dan kamu juga suka. Misalnya, kamu suka dengan design grid, seperti Instagram, maka pilih "A grid of my latest post".

4. Memilih Theme Yang Bagus


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress

Nah selanjutnya, kamu akan diminta memilih "theme" atau tema yang sesuai dengan keinginanmu, Seperti gambar dibawah ini:

Ada banyak tema disana, pilihlah salah satu, kalau seandainya tidak cocok kamu bisa menggantinya nanti.

5. Menentukan Nama Domain yang Tepat


Selanjutnya, kamu akan diminta untuk membuat nama Domain yang kamu inginkan. Silahkan tulis nama domain tersebut pada kotak yang disediakan. Ingat, jangan asal-asal pilih nama domain, karena Domain sama halnya dengan nama, harus mudah baca dan diingat, punya arti dan makna. Misalnya, nama kamu "putracahaya" atau bisa juga nama yang menggambarkan nice blog yang akan kamu buat, misalnya kamu pengen buat blog tentang Smartphone, kamu bisa memilih nama seperti "HPkuterbaru" atau "HPtercanggih" dan sebagainya.

Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress
Setelah itu, silahkan klik "Select" pada domain yang berakhirkan WordPress.com. Ini karena kita membuat blog di WordPress versi gratisan. Perhatikan gambar di bawah ini:

6. Pilih Paket "Gratis"


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress
Selanjutnya, kamu akan diarahkan ke halaman seperti gambar di bawah ini. Oleh karena kita mau bikin blog gratis, silahkan klik "Select Free".

7. Buat Akun WordPress


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress
Setelah itu, kamu akan diminta untuk menambahkan alamat email dan membuat password untuk login ke dashboard blog WordPress-mu. Perhatikan gambar dibawah ini:

8. Konfirmasi Alamat Email


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress
Selanjutnya, buka akun email yang kamu tulis tadi untuk konfirmasi bahwa alamat email kamu adalah benar. Berikut tampilkan email dari WordPress tersebut:

Silahkan klik "Confirm Now".

9. Login Ke Dashboard WordPress


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress
Nah setelah langkah ke-8 kamu lakukan, kamu akan diminta untuk login ke dashboard WordPress-mu, perhatikan gambar dibawah ini:

  • Username/Email: Silahkan isi dengan Nama pengguna atau alamat email yang telah kamu buat serupa dengan langkah ke-7 tadi.

  • Password: Silahkan isi dengan kata sandi yang telah kamu buat serupa dengan langkah ke-7 tadi.


Terakhir, Klik "Log In".

10. Melakukan Pengaturan Sesuai Keinginan


Tara, akhirnya kamu udah punya blog baru sekarang di WordPress meskipun masih yang gratisan, Gpp yang penting punya blog daripada kaga punya sama sekali.

Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress
Berikut tampilan Dashboard WordPress terbaru:

Di Dashboard tersebut, kamu bisa mengatur blog tersebut, mengubah tema, menulis dan mempublish postingan, hingga bikin blog baru. Jika kamu pengen bikin blog baru dengan nama domain yang baru, kamu bisa membuatnya disana, karena satu akun bisa buat beberapa blog.

11. Buat Postingan Pertama


Cara Membuat Website & Blog Baru di Blogger dan WordPress

Nah, untuk melengkapi kesenanganmu, kamu perlu membuat kemudian menerbitkan artikel pertamamu di blog baru tersebut. Silahkan Klik "Add" pada bagian "Blog Posts". Berikut tampilannya:
1. Tulis Judul artikel yang menarik
2. Tulis artikel kamu, bila sudah punya artikel, ya udah paste aja di situ.
  1. Biar lebih enak di padang mata, tambahkan gambar terkait dengan artikel kamu.
4. Buat Kategori Post dan Tag.
  • Kategori ini berfungsi untuk mengelompok artikel kamu yang serupa, misalnya: kamu punya artikel tentang iPhone 1, iPhone 2, iPhone 3, iPhone 4 dan semua tentang iPhone, maka kamu bisa membuat kategori "iPhone".

  • Tag fungsinya hampir sama seperti Hashtag di twitter atau Instagram. Silahkan silahkan tulis hashtag terkait dengan postingan. Misalnya, artikel yang kamu tulis tentang iPhone 7, maka hashtag bisa ditulis: Smartphone, Apple, iPhone 7, dan sebaginya.
5. Bagikan artikel Ke akun SosMed kamu secara otomatis
Untuk hal ini, kamu terlebih dahulu perlu menambahkan akun sosmed, seperti Facebook, Twitter, Google Plus dan sebagainya. Silahkan klik "Connect New Service". Lalu ikuti langkah-langkahnya.
6. Atur Format Post
Bila artikelmu berisi video, kamu bisa mengubahnya menjadi format "video". Tapi untuk artikel biasa, biarkan saja.
7. Publish artikel ke Internet
Setelah semua selesai kamu lakukan, sekarang klik "Publish" Untuk melihat artikel tersebut silahkan klik "View Post" dan tara akhirnya artikel pertamamu sekarang sudah mengudara di internet. Hore...

Posting Komentar

Apa Pendapat Anda?

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال